LPM UBB, Pagarawan – Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik UBB XV Desa Pagarawan melakukan pembuatan pakan ternak ayam yang bertempatkan di belakang rumah Kepala Desa Pagarawan, pada Jum’at (17/07/20).
Ayam Merawang merupakan ayam lokal khas Bangka Belitung. Sekilas hewan ini terlihat sama dengan jenis ayam lainnya. Akan tetapi, jika dilihat secara spesifik ayam Merawang memiliki keunikan tersendiri yang tidak dimiliki ayam jenis lainnya. Namun, populasi ayam Merawang saat ini sangat sedikit dan sulit menemukan ayam Merawang dengan kemurnian 100 persen. Untuk itu, agar kelestarian ayam Merawang tetap ada dan menjadi ayam lokal khas Bangka Belitung perlu adanya mahasiswa milenial untuk melestarikan kemurnian ayam Merawang.
Kegiatan diawali dengan pagi bersih yaitu dengan membersihkan sekitaran kandang dan di dalam kandang ayam. Setelah itu dilanjutkan dengan pembuatan pakan ternak Ayam Merawang, yang mana turut di dampingi oleh Ibu Rufti Puji Astuti, S.Pt., M.Si selaku Dosen Pembimbing Lapangan KKN Desa Pagarawan dan Ibu Dian selaku ketua Kelompok Wanita Tani (KWT) yang bekerja sama dalam melakukan pembuatan pakan ternak ayam.
Adapun proses pembuatan pakan ternak ayam Merawang yaitu menggunakan dedak padi yang dicampurkan dengan molases atau biasa disebut tetesan air tebu serta air hingga merata di dalam ember. Campuran tersebut difermentasikan dan ditutup rapat selama 24 jam. Baru setelah itu, pakan ternak ayam siap diberikan pada ayam Merawang.
Pembuatan pakan ternak ayam yang dilakukan hari ini merupakan bentuk persiapan untuk pelatihan guna melestarikan keberadaan ayam Merawang pada hari Selasa mendatang.
(Ayuvia/Red LPM UBB)