LPM UBB, Balunijuk – Badan Eksekutif Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Universitas Bangka Belitung (BEM KM UBB) melakukan kegiatan “Road to Ormawa” pada Senin (29/03/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan di dua tempat tujuan yakni kunjungan pertama ke Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum pada pukul 14.00-15.30 WIB dan kunjungan kedua ke Himpunan Mahasiswa di Fakultas Pertanian Perikanan dan Biologi pada pukul 16.00-17.30 WIB, yang dilakukan dengan berjalan kaki bersama dari sekretariat BEM KM UBB hingga ke tempat tujuan.

Kunjungan ini di terima dan di sambut baik oleh BEM FH terbukti dengan hadirnya Gubernur Mahasiswa FH, Adhika Adriansyah serta wakilnya Muhammad Adri Naffaran. Begitu pula di kunjungan ke Himpunan Mahasiswa di FPPB yang disambut baik oleh Ketua dan Wakil ketua Himpunan yang ada di lingkup FPPB.

Road to Ormawa ini merupakan program kerja dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) yang dibersamai oleh Wapresma, Kementrian Advoksma, Kementrian PSDM, dan beberapa kementrian lainnya. Bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara BEM KM UBB dengan Ormawa yang ada dilingkungan kampus UBB. Selain itu, kegiatan ini merupakan sesi sharing dan tanya jawab tentang kendala yang dihadapi Ormawa serta mendengarkan masukan secara langsung dari Ormawa terkait BEM KM UBB agar terciptanya sistem komunikasi yang lebih baik.

“Harapan kami khususnya dari Kementrian Dalam Negeri, kami ingin setelah proker kami Road to Ormawa ini berjalan bisa menjadi motor utama atau fasilitator untuk para ormawa di lingkup UBB, agar bisa untuk bersinergi bersama dalam satu priode ini dan memberikan yang terbaik untuk KM UBB tercinta,” ungkap Nyimas Suci Kurniati selaku Menteri Dalam Negeri KM UBB.

Program kerja Road to Ormawa ini sangat penting sebagai wadah menjalin silahturahmi dan mengadvokasi permasalahan yang ada.

“Pentingnya program RTO sebagai wadah untuk berkolaborasi juga sebagai wadah menjalin silahturahmi dan mengadvokasi permasalahan yang ada di kampus karena masalah di kampus itu adalah masalah bersama yang harus di kawal secara bersama-sama juga, karena dampaknya pun kepada mahasiswa itu sendiri, setelah dari RTO ini harapannya komunikasi dan koordinasi tetap berjalan dengan baik sebagaiman mestinya,” tutur D.A Mahiru selaku Wakil Presiden Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Universitas Bangka Belitung.

(Red LPM UBB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version