LPM Alternatif-Pangkalpinang, Setelah sekian panjang tahapan pembentukan program studi baru, akhirnya Universitas Bangka Belitung menerima Surat Keputusan Izin Pembukaan Program Studi Sarjana Kedokteran dan Program Studi Pendidikan Profesi Dokter Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Nomor 194/E/O/2023 pada Kamis siang (2/3) yang berlokasi di Kampus Universitas Bangka Belitung.


Peresmian ini tidak lepas dari dukungan sejumlah pihak yang turut membersamai upaya pembukaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UBB yakni, Tim Panitia Pendirian FK UBB, FK Universitas Srwijaya, Yayasan Pendidikan Pangkalpinang dan Sivitas Eks Akper, LL Dikti dan Direktorat Kelembagaan Dikti, Kementerian Kesehatan RI, Konsil Kedokteran Indonesia, Pemprov Bangka Belitung, DPRD Bangka Belitung, IDI dan Dinkes Babel, RSUP Ir. Soekarno, serta para calon dosen baik dosen klinis dan dosen biomedik yang sejak 2017 memberikan sumbangsih terhadap proses pencapaian yang sangat membanggakan ini.


Dalam paparan Rektor UBB, Prof. Dr. Ibrahim, M.Si., kedua prodi yang baru dibuka ini mengalami runtutan tahapan pembentukan yang begitu Panjang. Diawali pada tahun 2017 hingga 2019 yang dimana dilakukan koordinasi antara Tim Pemprov dan UBB disertai dengan proses pemetaan potensi dan dukungan. Kemudian pada tahun 2020 dilakukan upaya penguatan dengan pembentukan Tim FK UBB, MoU serta PKS dengan PT Pembina. Selanjutnya pada tahun 2021 dilakukan penyusunan naskah akademik, mulai dari drafting naskah akademik, pelatihan calon dosen dan staf, hingga rekomendasi Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti). Selang satu tahun, dilakukanlah finalisasi dan fasilitasi berupa dukungan Kemenkes dan pembinaan KKI, yang diikuti dengan penugasan, pendampingan, dan asesmen Kemendikbudristek di bawah arahan dan bimbingan Dr. Lukman, S.T., M.Hum., selaku Direktur Kelembagaan Dirjen Dikti. Hingga pada tahun 2023 ini secara sah telah digelar persiapan operasionalisasi berupa rancangan fakultas kedokteran dan ilmu kesehatan disertai dengan penerbitan izin operasionalnya.


Selanjutnya Prof. Dr. Ibrahim, M.Si., menyampaikan bahwa berdasarkan Undang-undang Kedokteran Program Studi Sarjana Kedokteran dan Program Studi Pendidikan Profesi Dokter harus di bawah fakultas sendiri, tidak boleh berada di fakultas lain, sehingga harus dibentuk fakultas yang saat ini sedang dilakukan penyesuaian OTK ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Harapannya dengan bekal izin ini, kegiatan perkuliahan kedua program studi baru tersebut bisa dimulai pada bulan Agustus mendatang.


Sesuai dengan rencana operasional yang disampaikan bahwa penerimaan mahasiswa baru kedokteran UBB akan dibuka melalui jalur SNBT dan SMM-PTN Barat yang diampu oleh 46 orang dosen Biomedik dan Klinis. Di bawah naungan FKIK UBB, dibentuk tiga program studi, yaitu S1 Kedokteran, D3 Keperawatan, dan Profesi Dokter.


Pada akhir paparannya, Rektor UBB juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah turut andil dalam pembentukan program studi yang menjadi mimpi masyarakat luas. “Terima kasih atas dukungan semua pihak yang telah membantu Universitas Bangka Belitung tahun ini memenuhi janji dan ekspektasinya kepada masyarakat luas, yaitu membuka prodi kedokteran yang merupakan cita-cita kita bersama,” tutupnya.


Di tempat yang sama, turut hadir dan memberikan sambutan Pj. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Dr. Ir. Ridwan Djamaludin, M.Sc., yang menyampaikan bahwa Bangka Belitung semakin mandiri dalam berbagai hal, khususnya di bidang kesehatan. Tidak hanya itu, Ia juga mengharapkan agar masyarakat Bangka Belitung memanfaatkan peluang atas dibukanya FKIK di Universitas Bangka Belitung ini. “Mari kita manfaatkan kesempatan yang baik ini, agar upaya kita untuk menjadikan Provinsi Bangka Belitung ini bukan hanya sekadar satu titik kecil di perairan Nusantara ini,” harapnya.


Acara resmi ditutup dengan penyerahan SK izin pembukaan Program Studi Kedokteran UBB oleh Direktur Kelembagaan Dirjen Dikti kepada Rektor UBB, yang didampingi oleh Pj Gubernur Bangka Belitung, Kepala LLDikti Wilayah II, Kementerian Kesehatan RI, dan juga para Wakil Rektor.

Infografis Kegiatan Launching Program Studi Baru Universitas Bangka Belitung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version