Beranda Bangka Belitung Bagikan Bibit Buah Berserta Pupuk Kepada Masyarakat, Tim KKN UBB Desa Tanah...

Bagikan Bibit Buah Berserta Pupuk Kepada Masyarakat, Tim KKN UBB Desa Tanah Bawah Serukan Penghijauan

LPM UBB, Tanah Bawah – Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) tematik XV Universitas Bangka Belitung (UBB) Desa Tanah Bawah bagikan bibit tanaman buah beserta pupuk kepada masyarakat, pada Rabu (05/08/20).

Pembagian bibit buah ini merupakan salah satu program dalam bidang lingkungan hidup yang bertujuan untuk memberikan edukasi tentang pentingnya tanaman buah di perkarangan rumah sebagai peneduh, penghasil oksigen, penyerap karbon, dan dapat dipanen pada waktunya.

Penyerahan dan penanaman bibit buah ini dilakukan secara simbolis oleh Tim KKN UBB desa Tanah Bawah kepada pemerintah desa dan masyarakat yang dilaksanakan di Kantor Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Tanah Bawah.

Ketua KKN Desa Tanah Bawah, Danu Damara mengatakan banyaknya jumlah bibit yang dibagikan berjumlah 450 bibit tanaman.

“Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya tanaman di perkarangan rumah. Adapun jenis tanaman buah yang dibagikan yaitu buah rambutan, sirsak, jambu mete, kelengkeng dan jambu kristal dengan jumlah 450 batang,” ujar Danu.

Lanjut, Danu menjelaskan selain membagikan bibit tanaman buah kepada masyarakat, pihaknya juga melakukan pembagian pupuk kandang dan menyerukan aksi penghijauan.

Bersamaan dengan kegiatan ini mereka berharap agar dapat memberikan manfaat kepada masyarakat Desa Tanah Bawah guna pentingnya tanaman diperkarangan rumah.

(Tim KKN UBB Desa Tanah Bawah/Red LPM UBB)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Enam Puisi Banal, Upaya Meromantisasi Hidup yang Begini-Gini Saja

Foto: dokumentasi pribadi. Kevin Aryatama, Divisi Litbang LPM Alternatif “Capek juga bikin puisi yang rasanya...

Pewter Timah sebagai Seni dalam Bingkai Industri Kreatif

Lokasi kerajinan Pewter. Foto oleh Mahasiswa Sosiologi UBB Bangka, UBB - Bangka sebagai daerah penghasil timah terbesar di...

Program Penguatan Kapasitas (PPK) Ormawa DPM KM Fisip Di Dusun Air Abik Dan Dusun Pejem

Pemetaan Partisipatif Wilayah Adat dan Penguatan Kapasitas Kelembagaan Suku Mapor Bangka Menuju Rintisan Desa Hutan Adat

Mahasiswa Agribisnis UBB Gelar Penyuluhan Pengemasan dan Pemasaran Digital Produk Jamur Tiram di Desa Pagarawan

Pagarawan, UBB - Mahasiswa Jurusan Agribisnis Fakultas Pertanian, Perikananan dan Biologi Universitas Bangka Belitung gelar penyuluhan pada Jum’at...

Recent Comments