Potret HIMAGRO dalam menyelenggarakan penutupan PPK ORMAWA. Foto oleh HIMAGRO UBB

Bangka Barat, Penutupan kegiatan PPK ORMAWA dan Bina Desa HIMAGRO UBB telah dilaksanakan pada Senin (30/10)  di Balai Desa Pangkal Beras, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat pada pukul 09.00 WIB-selesai. Kegiatan penutupan dihadiri oleh Kepala Desa Pangkal Beras yaitu Bapak Rusmadi, koordinator BPP Desa Pangkal Beras yaitu Bapak Zulkarnain, S.P. , Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Bangka Barat,  sekretaris jurusan agroteknologi sekaligus pembina HIMAGRO ibu Ropalia, S.P., M.Si. serta anggota Sanggar Tani Muda Desa Pangkal Beras.


Kegiatan penutupan dimulai dari penyampaian laporan kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Ketua PPK OMRMAWA HIMAGRO yakni Dhiya Ul Ikrimah dan ketua Bina Desa HIMAGRO Riris Agustin. Kegiatan selanjutnya yaitu sambutan dari ketua Himpunan Mahasiswa Agroteknologi (HIMAGRO), Hilmi. Hilmi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada pihak Desa Pangkal Beras karena telah mengizinkan dan mau bekerja sama sebagai mitra dalam kegiatan yang telah dilaksanakan selama kurang lebih 5 bulan serta ucapan maaf apabila selama kegiatan berlangsung terdapat kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja.

Selanjutnya, sambutan dari Kepala Desa Pangkal Beras yaitu Bapak Rusmadi. Dalam sambutnnya, beliau mengucapkan terima kasih karena kegiatan yang telah dilaksankan. Beliau berharap kegiatan yang telah dilaksanakan di Desa Pangkal Beras dapat bermanfaat untuk masyarakat Desa Pangkal Beras. Beliau juga memohon maaf mewakili seluruh masyarakat Desa Pangkal Beras apabila terdapat kesalahan selama menjalankan kegiatan.

Sambutan terakhir sekaligus penutup kegiatan PPK ORMAWA dan Bina Desa HIMAGRO oleh sekretaris jurusan agroteknologi sekaligus pembina HIMAGRO 2023 ibu Ropalia, S.P., M.Si. dalam sambutannya beliau mengucapkan terima kasih serta berharap agar tetap dapat melakukan program program yang bermanfaat. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada Sanggar Tani Muda Desa Pangkal Beras.


Penutupan kegiatan PPK ORMAWA dan Bina Desa HIMAGRO 2033 ditutup dengan melakukan penyerahan sertifikat, plakat dan x-banner kepada Desa Pangkal Beras, BPP Kec. Kelapa serta Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Bangka Barat.

Penutupan Kegiatan diakhiri dengan menonton video recap kegiatan serta foto bersama.

Reporter: HIMAGRO

Penulis: Nyimas Nurlaela Suryana

Editor: Zahra Zarina

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *