Beranda Organisasi UKM LDK UBB, Membangun Generasi Muda melalui Nganggung dan Tausyiah Isra Mi'raj

UKM LDK UBB, Membangun Generasi Muda melalui Nganggung dan Tausyiah Isra Mi’raj

LPM UBB-Balun Ijuk, Masjid Al Madaniah Universitas Bangka Belitung dipenuhi oleh jajaran mahasiswa dan mahasiswi yang memenuhi undangan dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM LDK) Al-Madaniah pada Jumat (24/2) dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Serangkaian acara yang memuat kegiatan nganggung dan tausyiah yang dibina oleh Ustad Fajar Dian Hernanda sukses berlangsung selama dua sesi (acara nganggung digelar setelah dilaksanakan sholat maghrib berjamaah). Adapun delegasi acara ini mencakup total 36 organisasi yang diimbau untuk aktif berpartisipasi pada acara Isra Mi’raj.


Acara tersebut dibuka oleh Aryansyah selaku moderator yang kemudian dilanjutkan dengan pembacaan tilawah, sambutan ketua pelaksana, tausyiah agama yang disampaikan oleh Fajar Dian Hernanda, S.Farm., selaku Pimpinan Pesantren Tahfiz Qur’an An-Naajihaat dan diakhiri dengan penutup. Selepas shalat maghrib diadakan sesi kedua yang diawali dengan bacaan doa nganggung yang juga dipimpin oleh Ustadz Fajar Dian Hernanda, S.Farm. Acara itu pun ditutup dengan sesi foto bersama.


Billyan Candra selaku Ketua Umum Lembaga Dakwah Kampus Al Madaniah menyampaikan bahwa harapan setelah diadakan kegiatan ini yaitu mampu membangun generasi muda, khususnya mahasiswa di Universitas Bangka Belitung, yang taat ibadah dan berakhlak baik melalui Inspirasi Isra Mi’raj Rasulullah Saw.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Masyarakat Membalong Kecewa Tak Ada Penyelesaian Konflik Agraria

Minggu, dari Koordinator Lapangan Air Gede, Warga Air Gede, Membalong, Kabupaten Belitung, Bangka Belitung, kecewa terhadap Pemerintah...

PPK ORMAWA HIMAGRO UBB Melaksanakan Kegiatan Pembuatan Pestisida Nabati dan Kompos Bersama Sanggar Tani Muda di Desa Pangkal Beras

Bangka Belitung_Tim PPK ORMAWA HIMAGRO Universitas Bangka Belitung telah melaksanakan kegiatan pembuatan pestisida nabati dan kompos bersama...

Musyawarah Wilayah 1 dan Seminar Literasi Forum Lingkar Pena Bangka Belitung

Peserta Muswil 1 dan Seminar Forum Lingkar Pena di Gedung OR Walikota Pangkalpinang (26/8). Sumber: Indah Permata Sari

Mahasiswa Akuakultur Mendapatkan Kuliah tentang Perlindungan Ikan Lokal dari Dosen asal University of Leeds, United Kingdom

Foto oleh Himakuatik Balunijuk, Kegiatan Seminar Festival Akuakultur (FESTKUA) dilaksanakan di Balai Besar Peradaban Universitas Bangka Belitung pada...

Recent Comments